Jumat, 11 Oktober 2024

0

Siswa SMP 18 Antusias Latihan Budidaya Maggot

Bagikan artikel ini

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on google

Siswa SMP Negeri 18 Kota Semarang menyambut gembira pelatihan budiaya maggot. Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Semarang dalam hal ini Bidang Pengelolaan Sampah dan Bidang Pengendalian dan Konservasi Lingkungan.

Tidak hanya itu saja, petugas DLH dengan penuh semangat juga memberikan Materi dan Pelatihan Pengelolaan Sampah serta pelataihan dan pembuatan EcoEnzyme dengan memanfaatkan sampah yang tidak terpakai.

Acara yang digawangi oleh Mahasiswa PPG UNNES Prajab ini menghadirkan 274 peserta yang berasal dari seluruh siswa siswi kelas X dan perwakilan siswa siswi kelas XI SMPN 18 Kota Semarang. Diadakannya acara ini diharapkan mendukung keseluruhan program adiwiyata SMPN 18 Semarang dan dapat diterapkan secara langsung oleh para siswa dan guru. Acara Sosialisasi ini diselenggarakan di halaman sekolahan.

Pelatihan ini merupakan kerjasama dengan DLH Kota Semarang sebagai pihak yang memberikan pelatihan. Langkah yang diterapkan oleh praktisi lingkungan tersebut adalah mempresentasikan tentang budidaya Maggot. Petugas DLH juga memberikan pelatihan tentang budidaya Maggot kepada siswa dan kader lingkungan. Maggot merupakan larva dari jenis lalat BSF (Black Soldier Fly) Hermetia illucens, mengalami fase telur, larva, prepupa, pupa dan dewasa.

Dengan menggunakan limbah organik seperti kantin atau dapur sekolah, maka harapan ke depan bahwa hasil dari budidaya Maggot secara baik dan sungguh sungguh akan dapat digunakan untuk pakan ikan atau unggas serta pupuk tanaman.

Baca juga

Apa komentar kamu?

Jalan Tapak, Tugurejo, Semarang,
Jawa Tengah, 50151
Jam Pelayanan:
Sen – Jum: 08:00 – 16:00 WIB

Temukan Kami

Hubungi Kami

Copyright © 2025. Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang