Kamis, 19 November 2020

0

Memasuki Musim Pancaroba, 4 Tips Berikut Bantu Jaga Stamina Tubuh

Bagikan artikel ini

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on google

Peralihan dari satu musim ke musim lainnya disebut sebagai musim pancaroba. Misalnya peralihan dari musim kemarau ke hujan dari bulan Maret sampai April dan pada bulan Oktober sampai Desember yang merupakan peralihan dari musim hujan ke kemarau. Akibat dari peralihan musim ini adalah perubahan cuaca yang cukup ekstrem, di mana pada pagi siang hari bisa panas sekali, namun ketika sore dan malam hari turun hujan secara lebat.

Apabila tubuh kita tidak kuat menghadapi perubahan cuaca secara drastis ini, Anda akan lebih mudah terserang penyakit seperti sakit kepala, flu atau pilek, demam, dan nyeri sendi. Daya tahan tubuh yang menurun saat musim pancaroba juga dapat mengakibatkan penyakit yang lebih serius, seperti gangguan pencernaan, tifus, dan demam berdarah (DBD). Berdasarkan hal tersebut, ada beberapa tips untuk melindungi diri Anda dari ganasnya musim peralihan ini, yakni sebagai berikut.

1) Banyak Minum Air Putih

www.pexels.com

Jangan lupa untuk minum air setidaknya 1,5 liter setiap harinya. Selain memenuhi kebutuhan cairan, juga mampu membantu mengeluarkan racun dari tubuh dan meningkatkan fokus Anda dalam bekerja.

2) Makan Tepat Waktu serta Perhatikan Gizinya

Jaga pola makan agar tidak terlambat dan perhatikan kandungan gizi dari makanan tersebut, perbanyak makan sayur dan buah dan hindari makanan yang tidak higienis, terlalu banyak minyak, dsb. Apabila dirasa masih kurang, tambah dengan vitamin dan suplemen agar tubuh bekerja dengan maksimal.

3) Tetap Berolahraga secara Teratur

www.pexels.com

Tetap luangkan waktu untuk berolahraga minimal 30 menit setiap hari. Tujuannya adalah agar tubuh Anda tidak kaku dan lemas ketika beraktifitas sehari-hari, juga untuk mengeluarkan racun melalui keringat.

4) Istirahat yang Cukup

www.pexels.com

Tips yang paling utama adalah istirahat dengan cukup. Jangan memaksa tubuh Anda bekerja berlebihan hingga begadang, lebih baik istirahat lebih cepat agar paginya merasa lebih segar. Istirahat yang cukup dapat mengontrol suasana hati, sehingga dapat bekerja lebih baik.

Melalui tips-tips diatas, diharapkan Anda dapat mempraktekkannya pada kehidupan sehari-hari agar tidak mudah terserang penyakit ketika menghadapi musim pancaroba.

Baca juga

Taman Ecobrick Kota Semarang

Pada tahun 2020 ini Dinas Lingkungan Hidup mulai membangun Taman Ecobrick Kota

Apa komentar kamu?

Jalan Tapak, Tugurejo, Semarang,
Jawa Tengah, 50151
Jam Pelayanan:
Sen – Jum: 08:00 – 16:00 WIB

Temukan Kami

Hubungi Kami

Copyright © 2024. Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang